Search

Angin Ribut Ganti Amuk Sragen

Kamis, 29 November 2007 10:09:19 Angin Ribut Ganti Amuk Sragen Kategori: Angin / Badai (15 kali dibaca) SRAGEN - Setelah sehari sebelumnya angin ribut mengamuk di Solo, Karanganyar, dan Boyolali, kemarin (28/11) giliran Sragen yang diserang. Setidaknya, genting 110 rumah warga di Kecamatan Gondang dan Ngrampal, Sragen, porak-poranda. Bukan itu saja, puluhan pohon juga tumbang di berbagai tempat karena amukan angin yang terjadi sekitar pukul 17.00 tersebut. Meski tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir ratusan juta rupiah. Informasi yang dihimpun menyebutkan, Rabu (28/11) sore angin berembus cukup kencang. Angin disertai hujan deras hampir merata di seluruh kecamatan di Sragen. Misalnya, di Kecamatan Ngrampal, ada dua desa yang diamuk puting beliung, yaitu Kebonromo dan Bener. "Kejadiannya begitu cepat. Genting di rumah-rumah melayang mirip mainan anak-anak. Dalam hitungan detik, genting-genting rumah itu langsung jatuh ke tanah," papar warga Bener, Ustadi. Di Kecamatan Gondang, angin menyerbu Desa Bumiaji. Setidaknya 10 rumah menjadi korban. Kepala Kesbangpol dan Linmas Pemkab Sragen Wangsit Sukono telah menerjunkan tim untuk meninjau lokasi. "Kami belum bisa memastikan kerugian yang ditimbulkan akibat angin tersebut. Namun, rumah yang gentingnya porak-poranda berjumlah ratusan," tutur Wangsit.((her/oh/un))   Sumber: jawa pos
Air Putih

Air Putih

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai *

Your experience on this site will be improved by allowing cookies Cookie Policy